Karutan Temanggung Beri Apresiasi Petugas yang Gagalkan Penyelundupan Barang Terlarang

    Karutan Temanggung Beri Apresiasi Petugas yang Gagalkan Penyelundupan Barang Terlarang
    Karutan Temanggung Beri Apresiasi Petugas yang Gagalkan Penyelundupan Barang Terlarang

    Temanggung - Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Temanggung memberikan apresiasi kepada petugas bernama Fernanda Alfareza yang telah berhasil menggagalkan upaya penyelundupan barang terlarang ke dalam Rutan Temanggung. Apresiasi tersebut disampaikan sebagai bentuk penghargaan atas kewaspadaan, ketelitian, dan komitmen Alfareza dalam menjaga keamanan serta ketertiban di lingkungan pemasyarakatan. Selasa (13/1/2026).

    Upaya penyelundupan tersebut berhasil digagalkan saat Alfareza melaksanakan pemeriksaan barang dan makanan titipan pengunjung sesuai dengan prosedur operasional standar (SOP) yang berlaku. Berkat kejeliannya, barang terlarang yang disembunyikan dengan modus tertentu dapat ditemukan sebelum masuk ke dalam area steril Rutan Temanggung.

    Kepala Rutan Temanggung menegaskan bahwa keberhasilan ini merupakan bukti nyata pentingnya pelaksanaan tugas secara profesional dan penuh tanggung jawab. Ia menyampaikan bahwa setiap petugas memiliki peran strategis dalam menjaga Rutan Temanggung tetap aman dan bersih dari peredaran narkoba maupun barang terlarang lainnya.

    “Keberhasilan ini menunjukkan bahwa petugas kami telah melaksanakan tugas dengan baik dan sesuai SOP. Saya mengapresiasi sdr. Alfareza yang telah sigap, teliti, dan tidak lengah dalam menjalankan pemeriksaan. Ini adalah bentuk komitmen kita bersama untuk mewujudkan Rutan Temanggung yang aman dan bebas dari narkoba serta barang terlarang, ” ujar Karutan Hendra.

    Lebih lanjut, Karutan Temanggung mengingatkan seluruh jajaran untuk terus meningkatkan kewaspadaan dan konsistensi dalam melaksanakan penggeledahan serta pengawasan, baik terhadap pengunjung, barang titipan, maupun area hunian.

    Menurutnya, penguatan integritas dan profesionalisme petugas merupakan kunci utama dalam menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang kondusif.

    (Humas Rutan Temanggung) 

    jawa tengah temanggung rutan temanggung karutan temanggung pegawai rutan temanggung
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Karutan Temanggung Pimpin Pelaksanaan Penandatanganan...

    Artikel Berikutnya

    Rutan Temanggung Gelar Pemeriksaan Kesehatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Gus Yaqut Bungkam Soal Status Tersangka Korupsi Kuota Haji
    Menteri Keuangan Respons Pengunduran Diri Dirut BEI: Bentuk Tanggung Jawab
    Pungli PKL Undip Pleburan: Disdag Semarang Ungkap Motif Oknum Ormas
    Dirut BEI Mundur Pasca IHSG Longsor, Berharap Pulihkan Kepercayaan Pasar
    Regenerasi Setelah Panen, Lahan Rumah Dinas Diolah untuk Penanaman Bawang Merah Tahap SelanjutnyaT

    Ikuti Kami